GlennStewart.net – Jenis mobil listrik nampaknya selalu berubah, seiring berjalannya waktu. Ragam dan variasinya semakin menarik perhatian calon pengguna. Dan saat ini pun dunia sudah semakin akrab dengan mobil yang dibranding sebagaikendaraanyang dapat mengurangi polusi udara. Istilah jenis mobil listrik seperti PCEV, PHEV, hingga HEV dan juga BEV pun semakin ramai dibahas. Cara dari prinsip kerja masing-masing mobil tersebut tentu saja berbeda. Tepat pada artikel ini, akan dibahas secara singkat tentang apa pengertian juga definisi dari mobil. Jenisnya seperti apa, tipenya bagaimana dan bahkan apa saja ciri utama dari mobil tersebut.
Mengenal Mobil Listrik,Kendaraandengan Branding Mengurangi Polusi Udara
Nah, mobil listrik sendiri adalahkendaraanyang sepenuhnya dan atau bahkan sebagian gerak mobilnya digerakkan oleh motor yang menggunakan listrik pada baterai. Baterainya bisa diisi ulang, dan untuk mobil praktis pertama yang diproduksi sekitar tahun 1880an. Dan mobil sendiri sudah mulai populer di abad ke 19 dan juga awal abad ke 20. Agar lebih mengenal juga dekat dengan mobil, berikut beberapa ciri umum yang harus diketahui dari mobil listrik. Apa saja:
Mobil Listrik Ramah Lingkungan
Ya, sesuai dengan judulnya. Bahwa mobil listrik ini dibranding sebagaikendaraanyang dapat mengurangi polusi udara, juga dinilai akan ramah pada lingkungan. Sebab sistem kerja dari mobil ini menggunakan baterai, maka sisa residu emosi yang berupa CO2 serta CO yang dihasilkan pun menjadi lebih minim. Hal tersebut dianggap akan memberikan dampak yang sangat baik pada lingkungan. Sumber energi dari mobil sendiri tidak menggunakan bahan bakar fosil, penggunaan tersebut dianggap pada kemudian hari akan menimbulkan jumlah yang semakin sedikit.
Menggunakan Baterai
Sesuai dengan poin pertama, ciri khas utama dari penggunaan mobil listrik adalah baterai itu sendiri. Baterai di mobil bisa dicharge dan bisa diisi ulang, dimana saja juga kapan saja. Baterai yang ada dalam body mobil berbeda dengan baterai SLI, yang biasa digunakan padakendaraankonvensional. Jenis baterai di mobil dibuat sebagai sistem penyimpanan energi, yang dianggap mampu menyalurkan daya dalam jangka waktu yang sangat lama.
Minim Suara
Salah satu ciri umum lainnya darikendaraanmobil, adalah minimalnya suara. Bahkan hal ini pun menjadi salah satu keunggulan darikendaraanjenis ini.Kendaraanlistrik tidak mengeluarkan suara bising, tentu saja akan membuat pengendara dan penumpang semakin nyaman saat dalam perjalanan. Tidak hanya suara, tapi getaran dari mobil juga sangat minim. Hal ini bisa meningkatkan kenyamanan penumpang juga saat berkendara.
Mengurangi Emisi
Seperti yang sudah diketahui, bahwa suhu bumi sudah lebih diambang batas. Dan bahkan banyak ilmuwan yang memperkirakan dampak pemanasan global yang semakin buruk.
Misalnya saja saat ini, gelombang panas lebih sering terjadi dan hal tersebut pun membuat pihak diseluruh dunia untuk membuat bumi dapat mencapai Net Zeo Emission tepat di tahun 2050. Sebagai salah satu upaya yang dilakukan untuk meminimalisir pemanasan global. Indonesia sendiri menjadi salah satu negara yang mendukung program tersebut, dan menargetkan hal tersebut dapat terwujud pada tahun 2060 atau bisa lebih cepat lagi.
Pelat Nomor Khas
Yang paling mudah untuk dikenal ketika dijalanan, adalah mobil listrik yang memiliki pelat nomor khas. Pelat nomornya tidak sama dengan mobil konvensional. Pemerintah Indonesia resmi menggunakan lis warna biru sebagai salah satu identitas yang mudah dikenal dari mobil dan bahkan motor listrik.
Kementerian Perhubungan, secara resmi melalui juru bicaranya, menyatakan bahwa lis warna biru di mobil dibuat untuk memudahkan pihak polisi melakukan identifikasi. Sebab mobil memiliki keistimewaan, salah satunya dibebaskan dari aturan ganjil genap yang kini ramai berlaku di Indonesia.
Nah itulah beberapa ulasan terkait dengan apa sebenarnya mobil, hingga apa sebenarnya ciri umum yang dimiliki olehkendaraanini. Bagi kamu yang belum jauh mengenal mobil, ulasan di atas pasti sangat bermanfaat. Untuk memperdalam dan menambah informasi serta pengetahuan yang sedang kamu cari, yuk langsung simak lagi pembahasan selanjutnya sampai selesai.
Mengapa Mobil Listrik Dianggap Dapat Mengurangi Polusi Udara?
Menyambung dengan ulasan sebelumnya, bahwa salah satu ciri umum dari mobil adalah untuk mengurangi emisi. Dan mobil listrik dianggap demikian, karena memang tidak menghasilkan emisi gas buang ketika mobilnya digunakan. Mobil memang menggunakan baterai, sebagai penyimpanan energi serta penggerak motor listriknya. Sehingga tidak memerlukan bahan bakar bensin ketika mobil dijalankan.
Berbeda dengan mobil konvensional yang emisi gas buangnya mengandung zat kimia yang sangat berbahaya. Mulai dari karbon monoksida, nitrogen oksida dan bahkan juga terdapat banyak partikel kecil di dalamnya. Emosi tersebut juga ternyata dapat mengakibatkan banyak masalah pada kesehatan, baik itu pada hewan dan juga tentu saja manusia.
Mulai dari tenaga surya, udara bahkan juga angin. Hal tersebut berarti bahwa mobil dapat memberikan kontribusi atas pengurangan emisi gas rumah kaca. Pun tentu saja dapat membantu mempercepat pelestarian pada sumber-sumber energi yang lebih bersih juga lebih ramah lingkungan. Namun perlu diingat lagi, bahwa produksi baterai mobil ternyata memiliki dampak lingkungan secara khusus. Proses pembuatan baterai ternyata dapat menghasilkan emisi gas juga, dan memerlukan sumber daya yang tidak sedikit. Oleh karena hal tersebut, pengembangan baterai yang lebih efektif juga ramah lingkungan perlu dilakukan lebih jauh.
Meskipun mobil listrik dianggap memiliki branding sebagaikendaraanyang ramah lingkungan, tapi ternyata kegunaannya juga tetap memiliki banyak hambatan hingga kekurangan. Tepat sampai tahun 2011, harga mobil masih lebih mahal jika dibandingkan dengan mobil konvensional. Hal tersebut dapat terjadi karena mengingat harga baterai ion lithium yang sangat mahal. Meski begitu, saat ini harga baterai sebenarnya sudah turun. Penyebab terjadinya produksi dengan jumlah yang sangat besar.
Nah itulah beberapa ulasan lengkap terkait dengan bagaimana definisi dari mobil, ciri-ciri umum bagaimana dan kamu juga tahu tentang bagaimana mobil bisa dibranding sebagaikendaraanyang bisa mengurangi polusi.
Baca Juga : Tips Perawatan Mobil Listrik agar Tetap Prima