Mengenali Beberapa Jenis Motor yang Biasa Digunakan di Indonesia, Mana Kesukaan Kamu?

GlennStewart.net – Faktanya terdapat banyak jenis motor yang hadir di pasar Indonesia, dan tentu saja sudah bukan menjadi rahasia umum jika motor jadi salah satu kendaraan dengan penggunaan paling banyak. Selain bisa dilihat dari efisiensinya saat digunakan dan bisa dibawa kemana saja, harga motor juga terbilang lebih terjangkau jika dibandingkan dengan harga pembelian mobil. Tidak hanya itu saja, ada alasan lain mengapa motor begitu banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Satu diantaranya adalah karena jenis dan variasi dari motor lebih banyak. Untuk itu, dalam kesempatan kali ini kamu juga akan diajak untuk mengenali dan mengetahui beberapa jenis sepeda motor yang dapat ditemui di Indonesia. Mulai yang paling banyak digunakan, pun bahkan jenis motor yang hanya dimiliki oleh kalangan tertentu saja.

Beberapa Jenis Motor yang Biasa Digunakan di Indonesia

Beberapa jenis motor yang biasa di gunakan di indonesia yang anda perlu ketahui:

Skuter

Jenis motor yang pertama ada skuter, jenis satu ini pada umumnya akan memiliki look yang mungkin, dan menjadi salah satu motor paling banyak dimiliki di Kawasan asia.

Biasanya akan dilengkapi dengan transmisi matic, akan membuat motor akan semakin nyaman untuk dikendarai juga lebih praktis. Ada beberapa merek motor yang bisa dijumpai di Indonesia dalam produksi motor matic. Mulai dari Vespa, Yamaha, hingga Honda dan bahkan juga Suzuki.

Berdasarkan harganya, tentu saja sangat bervariasi. Tapi pada umumnya motor jenis matic akan menawarkan harga yang cenderung lebih murah, dan juga lebih irit dalam penggunaan bahan bakar.

Naked Bike

Selanjutnya ada Naked Bike yang menjadi sebuah motor dengan performa mesin sangat Tangguh, juga biasanya dapat digunakan dalam memenuhi mobilitas sehari-hari. Walaupun masuk dalam kategori motor sport, tapi Naked Bike ini ternyata tidak memiliki pairing dibagian bodynya, dan juga tidak ada pairing dalam rangka mesin yang cenderung lebih terbuka.

Walaupun begitu, Naked Bike juga banyak disenangi. Karena dari segi harga lebih terjangkau, dan juga bisa melaju dengan cukup lincah, bahkan mampu tahan disegala medan.

Dirt Bike

Jika kamu senang off road, maka sudah tidak asing dengan jenis motor Dirt Bike. Tipe dan jenis motor Dirt Bike ini bisa juga disebut dengan motor trail, menjadi sebuah motor yang desainnya dikhususkan untuk aktivitas off road.

Ciri khas dari Dirt Bike adalah memiliki body ramping, ukurannya bahkan kecil dan menggunakan jenis mesin silinder satu. Biasanya akan bisa dilepas pasang, dan untuk Dirt Bike sendiri terdiri atas tiga jenis. Jenis trail, motocross hingga jenis enduro.

Cruiser

Tidak hanya tiga jenis saja, tapi Cruiser juga jadi salah satu jenis motor yang gampang dijumpai di Indonesia. Sangat cocok digunakan untuk berkendara dengan jarak jauh, memiliki look lebar, gagah dan bobot tubuh biasanya akan lebih berat.

Tidak hanya itu saja, Cruiser juga akan menghasilkan tenaga yang lebih besar, dan tentu saja pengendara akan merasa nyaman saat menggunakannya. Karena bodynya yang besar, Cruiser sendiri akan lebih cocok digunakan dengan jalan aspal serta bahu jalannya lebar.

Scrambler

Menjadi salah satu jenis motor terlama, sudah hadir sekitar tahun 1920 dan sudah banyak perubahan dari segi kapasitas mesinnya. Tapi gaya metro klasik yang ditampilkan dari Scrambler tetap dipertahankan.

Tidak hanya itu saja, Scrambler juga ternyata memiliki fungsi yang hampir mirip dengan dual bike, yakni pengendaranya dapat menggunakan Scrambler untuk kebutuhan off road atau bahkan on road. Jadi memang sangat cocok digunakan oleh muda mudi dalam berkendara dengan kondisi jalan beraspal.

Motor Adventure

Motor Adventure juga mudah dijumpai di jalanan Indonesia, sesuai dengan Namanya. Bahwa motor ini memang didesain khusus agar bisa berjalan di banyak jenis jalan yang berbeda-beda.

Kamu akan melihat ban dengan dual sport, gunanya agar bisa memudahkan berkendara dengan jalanan off road juga on road. Hadir juga Crash Protector hingga suspense yang membuat perjalanan kamu menjadi lebih nyaman dan tentu saja aman.

Tidak jarang, pemilik motor Motor Adventure ini seringkali menambahkan beberapa aksesoris dalam body motornya. Seperti dengan box dibagian belakang, atau bahkan dibagian kiri dan kanannya akan disimpan box juga untuk menyimpan barang.

Motocross

Nama lain dari Motocross bisa juga disebut dengan enduro, menjadi salah satu jenis motor kopling atau dirt bike yang dapat digunakan agar bisa berjalan di kondisi jalan berlumpur hingga berbatu. Motor Motocross juga dilengkapi dengan ketahanan mesin sangat baik, sehingga bisa menempuh jarak dengan ratusan kilometer. Tidak hanya itu saja, bahkan Motocross juga kerap kali digunakan untuk banyak ajang kompetisi balap yang ekstrim atau bahkan di jalanan gurun.

Dual Bike

Hampir mirip dengan dirt bike yang disebutkan sebelumnya, motor Dual Bike ini dapat digunakan dalam kegiatan off road. Tapi bedanya, Dual Bike bisa dengan nyaman berkendara pada jalanan beraspal. Pun untuk tenaga mesin dari Dual Bike cenderung lebih rendah.

Walaupun bisa digunakan untuk off road atau bahkan on road pada umumnya motor Dual Bike akan sering digunakan dalam kebutuhan sehari-hari.

Sport Touring

Apakah jenis Sport Touring menjadi motor pilihan kamu? Ternyata motor ini pun tidak kalah bagus dari delapan jenis motor sebelumnya. Bahkan Sport Touring sendiri memiliki ciri khas sendiri, sangat besar dengan kursi jok yang cukup lebar.

Dibuat dan didesain secara khusus untuk dapat berkendara dengan jarak jauh, motor Sport Touring ini pun sudah dilengkapi dengan suspense, aksesoris motor lain hingga pairing. Tidak hanya itu saja, Sport Touring juga pada umumnya akan dilengkapi dengan aksesoris box yang ada dibagian samping kanan serta samping kirinya.

Sport Bike

Dan yang terakhir ada Sport Bike, biasa juga digunakan untuk kebutuhan balapan. Motor ini pun dibuat dengan sedemikian rupa agar pengendaranya dapat lebih gampang dalam menggerakkan motor, serta pengendara akan merasa aman saat menggunakannya. Sebagai contoh, jok yang ada pada motor Sport Bike ini sengaja dibuat dengan posisi menukik. Dan biasanya dilengkapi dengan pairing untuk dapat melindungi badan pengendaranya. Tambahannya, dibagian footstep dibuat lebih tinggi, tujuannya agar dapat memiliki aerodinamis yang baik, dan tentu saja dapat memudahkan pengendara dalam memiringkan motor saat belok di jalanan.

Tingkat kecepatan dari Sport Bike sengaja dibuat agar bisa melaju sangat kencang, biasanya akan menawarkan variasi mesin dengan dua jenis. Mulai dari 1000cc untuk superbike dan 600cc untuk supersport.

Nah itulah beberapa motor yang biasa digunakan dan hadir di Indonesia, masing-masing memiliki kelebihan juga keunggulannya sendiri. Jika kamu ingin memilih motor, tentukan terlebih dahulu ingin jenis apa. Jangan lupa juga untuk lakukan pembelian berdasarkan pada budget yang kamu siapkan. Tidak lupa, perhatikan juga tentang spesifikasi atau fitur yang kamu butuhkan dari motornya.

Baca Juga : Melakukan Touring Dengan Nyaman Dan Aman Bersama Sepeda Motor Anda

By idwnld8