GlennStewart.net – Di beberapa tahun terakhir ini, eksistensi electric car atau mobil listrik semakin terlihat. Tentu saja hal ini tidak lepas dari pengaruh modernisasi yang terjadi secara global. Semakin banyak yang sadar akan pentingnya kendaraan yang bisa memenuhi kebutuhan namun memiliki dampak negatif seminim mungkin. Di Indonesia sendiri, mobil listrik semakin kencang popularitasnya terlebih di daerah perkotaan atau metropolitan. Bagi masyarakat awam, electric car mungkin belum menjadi pilihan pertama ketika mempertimbangkan untuk membeli sebuah kendaraan khususnya untuk pertama kalinya. Namun bagi mereka yang paham dunia otomotif, maka mobil listrik pastinya masuk dalam salah satu pertimbangan.

Sebenarnya hal tersebut cukup bisa dipahami karena keberadaan electric car ini masih terbilang baru. Beberapa faktor lain yang menjadikannya belum menjadi pilihan kendaraan utama bagi masyarakat umum ialah harganya yang cukup jauh dibanding mobil biasanya. Selain itu, keberadaan stasiun pengisian kendaraan listrik umum atau SPKLU juga masih terbilang jarang. Kalaupun ada biasanya baru ada di kota-kota besar. Meski begitu, penting bagi Anda untuk mencari tahu terlebih dahulu mengenai electric car atau mobil listrik sebelum menyimpulkan berbagai kekurangannya. Pasalnya, tidak mungkin popularitas electric car semakin naik kalau tidak ada poin-poin plus yang bisa diambil oleh pengendaranya.

Apa Itu Electric Car?

Electric car atau mobil listrik merupakan jenis kendaraan bertenaga listrik yang memiliki berbagai teknologi terbaru untuk menunjang kebutuhan saat berkendara sehingga memberikan rasa aman dan nyaman. Jika didasarkan pada peranan serta keberadaan baterainya, maka mobil listrik bisa dikategorikan kedalam 4 jenis yaitu PHEV, FCEV, HEV dan BEV.

Nilai-Nilai Plus Yang Dimiliki Electric Car

Kebutuhan setiap orang memang berbeda adanya. Sehingga kebutuhan akan kendaraan pun tidak bisa disamaratakan begitu saja. Untuk electric car sendiri, ada berbagai poin plus yang bisa menjadi pertimbangan Anda sebelum memutuskan untuk membelinya atau tidak. Berikut beberapa diantaranya yang sudah kami rangkum untuk Anda:

Energi Electric Car Yang Ramah Lingkungan

Seperti yang kita ketahui bersama, salah satu hal yang menjadi concern utama dalam dunia otomotif ialah masalah pemakaian energi baik itu dari jenis, efisiensi, hingga dampaknya terhadap lingkungan. Electric car merupakan jenis kendaraan yang menggunakan tenaga listrik sebagai mesin penggeraknya dimana hal ini dinilai lebih efisien dan ramah lingkungan. Dengan menggunakan mobil listrik, Anda berkontribusi dalam mengurangi resiko pencemaran udara.

Pemakaian Energi Yang Jauh Lebih Efisien

Electric car menggunakan sistem generator yang dapat membuat pemakaian energi dan daya listrik menjadi lebih efisien selama digunakan untuk berkendara. Baterai mengeluarkan energi namun dengan sistem ini tenaga yang dikeluarkan tidak menguap begitu saja namun ia menciptakan energi lain yang akan tersimpan nantinya didalam baterai. Salah satu contohnya ada pada salah satu jenis mobil listrik dari merk ternama dimana jika pengendara menginjak pedal rem, maka tenaga baru akan tercipta yang bisa digunakan kembali nantinya.

Suara Yang Tidak Bising

Selain polusi udara, kendaraan juga menimbulkan polusi suara dengan bunyinya yang bising saat digunakan, mengganggu orang-orang sekitar. Namun electric car memiliki kelebihan dalam hal ini, dimana ia tidak mengeluarkan suara bising saat digunakan. Suara senyap membuat pengguna kendaraan maupun pengguna jalan lebih nyaman dengan adanya mobil listrik ini. Sistem yang lebih canggih dan modern membuat kendaraan listrik tidak bersuara bising seperti mobil-mobil dengan bahan bakar minyak.

Perawatan Yang Sama Sekali Tidak Sulit

Maintenance atau perawatan merupakan salah satu hal yang penting bagi pemilik kendaraan, apapun jenis kendaraan yang dimiliki. Kendaraan yang dirawat dengan baik akan memiliki jangka hidup lebih lama. Electric car merupakan kendaraan dengan perawatan yang sama sekali tidak sulit. Hal ini karena electric car memiliki komponen bergerak yang lebih sedikit jika dibandingkan dengan mobil konvensional. Dengan begitu, biaya perawatan pun bisa lebih di tekan. Namun pastikan untuk tetap merawat mobil listrik Anda secara berkala untuk menjaga performanya agar tetap pada level terbaik.

Dibekali Berbagai Teknologi Terbaru

Electric car dibekali dengan berbagai teknologi terbaru yang canggih dan modern yang bisa dinikmati pengendara. Tombol-tombol fisik tergantikan dengan teknologi layar sentuh layaknya smartphone. Kemudian, sistem navigasi dari mobil listrik juga jauh lebih terintegrasi untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan ketika berkendara. Selain itu, perihal konektivitas hingga kontrol suara sudah tidak diragukan lagi teknologinya. Mobil listrik dirancang sedemikian rupa untuk menunjang era yang semakin modern.

Tidak Sulit Untuk Mengisi Baterai Mobil

Banyak yang berfikir bahwa electric car hanya bisa diisi baterainya di stasiun pengisian kendaraan listrik umum atau SPKLU saja. Namun hal tersebut tidak benar karena pemilik kendaraan juga bisa melakukan pengisian baterai sendiri di rumah. bahkan proses pengisian bisa lebih nyaman dan efisien dengan adanya teknologi fast charging atau pengisian cepat. Jadi, masalah pengisian baterai sebenarnya sudah menjadi hal yang tidak perlu dipusingkan lagi.

Bebas Dari Aturan Ganjil-Genap

Mobil-mobil konvensional saat ini diberlakukan sistem ganjil-genap khususnya di kota-kota besar seperti Jakarta. Hal ini dilakukan demi mengurangi kemacetan. Kabar baiknya, sampai saat ini mobil listrik bisa lalu lalang dengan bebas di jalanan Jakarta tanpa harus mengikuti peraturan ganji-genap ini. Jadi, berapapun nomor plat mlobil listrik Anda, tidak perlu khawatir tentang kapan Anda bisa menggunakannya dijalan raya.

Pajak Yang Lebih Terjangkau

Untuk pembelian electric car atau mobil listrik biaya pajaknya lebih terjangkau dibanding mobil konvensional. Sebagai contohnya saja, pemerintah Jakarta memberikan keringanan dan insentif bagi masyarakat yang membeli kendaraan listrik. Biaya bea balik nama kendaraan listrik juga masih digratiskan hingga saat ini sehingga bisa menjadi pertimbangan bagi Anda yang tertarik untuk membelinya.

Poin-poin plus diatas hanya beberapa dari keunggulan electric car yang sebenarnya masih banyak lagi jika Anda mencari tahu lebih dalam. Mobil listrik diprediksi akan semakin melejit popularitasnya dimasa yang akan datang dimana dunia semakin memasuki era yang semakin modern. Pastikan untuk membeli kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan Anda agar penggunaannya bisa mendukung kegiatan Anda sehari-hari dengan lebih aman dan nyaman.

Baca Juga : Tips Menjaga Otomotif Sport Car Tetap dalam Kondisi Prima

By idwnld8

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *