GlennStewart.net – Sebagian besar orang pasti akan suka melihat bentuk dan desain dari mobil sport. Pasalnya, mobil sport atau sport car merupakan jenis kendaraan roda empat yang biasanya mengutamakan performa tinggi serta punya desain yang aerodinamis. Sport car juga menjadi mobil impian semua orang karena sangat ikonik dan bisa memberikan kepuasan tersendiri bagi siapapun yang memilikinya. Sebagai salah satu mobil yang mengedepankan performa atau kecepatan, sport car juga sudah didukung dengan beberapa fitur unggulan yang berbeda dengan jenis-jenis mobil lain pada umumnya. Namun, mobil sport memang hanya diperuntukkan untuk penggunaan jalan raya serta medan yang beraspal, kadang juga selalu digunakan untuk track day di lintasan.

Namun, karena mobil sport ini memiliki bentuk yang ramping serta kapasitas jumlah penumpang lebih sedikit. Sehingga tentu tidak cocok dijadikan sebagai mobil keluarga layaknya SUV ataupun MPV. Bahkan, populasi mobil ini tak sebanyak jenis kendaraan roda empat lain di jalan raya karena memang harganya sangat mahal. Serta tidak nyaman untuk digunakan dijalan yang tidak rata, macet, atau bahkan sama sekali tidak recommended untuk digunakan di medan yang berat. Bahkan, sport car sendiri pastinya memiliki karakteristik yang berbeda ketimbang mobil lain, terutama karena performanya yang tingg. Sehingga membuat mobil sangat fun to drive, mudah bermanuver serta memiliki akselerasi maupun top speed yang lebih baik. Tidak heran jika mobil sport menjadi mobil yang sangat disukai banyak orang meski tidak semua kalangan mudah untuk membelinya.

Beberapa Karakteristik Sport Car Sebagai Mobil yang Berperforma Tinggi

Sebagai mobil yang dirancang dengan performa tinggi, tentu saja sport car mempunyai beberapa karakteristik yang khas, baik secara bentuk ataupun karakter mesinnya. Bahkan, ini pula yang menjadi salah satu keunggulan dari mobil sport karena bisa memberikan kepuasan lebih dalam hal pengendaraan. Selain itu, mobil sport juga memiliki beberapa banyak model degan harga bervariatif. Selain tersedia untuk varian dengan kapasitas 2 penumpang, sport car juga kadang dibangun dari sasis yang sama dengan mobil sedan biasa sehingga ada pula yang memiliki format 5 seaters dengan memiliki 4 pintu. Lebih detailnya, simak beberapa karakteristik sport car sebagai mobil dengan performa tinggi seperti berikut ini:

Body aerodinamis

Mungkin tak sedikit yang mengira bahwa sport car adalah mobil  yang termasuk ke dalam jenis sedan. Hal itu tidak sepenuhnya benar, sebab jika dilihat dari bentuknya, body dari mobil sport ini sangat aerodinamis. Bahkan, dengan body yang ramping serta aerodinamis sangat mempengaruhi performa mobil ini lebih baik.

Hal itu karena bentuk body dari sport car mampu membelah angin dengan baik saat mobil melaju di kecepatan tinggi. Sehingga tidak membuatnya sulit untuk berakselerasi ataupun mencapai top speed dengan sangat lebih cepat. Selain ramping dan aerodinamis, mobil sport juga memiliki dimensi yang lebih pendek namun lebih lebar dibanding mobil-mobil lainnya.

Ground clearance rendah

Berbeda dengan mobil masal lain pada umumnya, sport car mempunyai ground clearance yang sangat rendah. Hal itu sudah disesuaikan dengan fungsi dan  tujuannya di mana dengan ground clearance yang rendah tersebut. Membuat mobil ini sangat capable melaju dengan kecepatan tinggi serta memiliki handling yang juga sangat baik.

Tapi memang, kekurangan dari mobil sport dengan ground clearance-nya yang rendah membuatnya hanya bisa dipakai di jalan yang beraspal maupun track lintasan. Oleh karena itulah, tidak semua orang memiliki mobil ini bukan cuma karena harganya yang mahal, tapi juga karena tidak sesuai dengan sebagian besar kondisi jalan di Indonesia yang masih berlubang dan bergelombang.

Karakter suspensi stiff / kaku

Guna menghasilkan performa tinggi dan lebih baik, biasanya karakteristik suspensi sport car dibuat lebih stiff. Berbeda dengan MPV, SUV ataupun jenis-jenis mobil lain di mana karakter suspensinya lebih empuk guna menambah kenyamanan penumpang. Namun, bukan berarti dengan karakter suspensi yang kaku dan keras di mobil sport membuatnya menjadi tidak nyaman.

Memang, mobil dengan karakter suspensi yang cenderung stiff atau kaku biasanya akan tetap nyaman selama digunakan di jalan beraspal yang mulus. Bahkan, sport car dengan suspensi yang keras membuatnya memiliki handling yang bagus. Sehingga mampu bermanuver dengan baik, serta bisa melahap tikungan dengan mudah meski pada kecepatan tinggi.

Kapasitas mesin lebih besar

Karakteristik selanjutnya dari mobil sport atau sport car tentu saja memiliki kapasitas mesin yang besar. Hal demikian jelas menjadi salah satu hal  yang paling menunjang terhadap performa mobil ini yang sangat tinggi serta bisa melaju dengan lebih cepat. Bahkan, beberapa sport car keluaran terbaru sudah mengusung teknologi mesin lebih canggih sehingga performanya jauh lebih bagus.

Selain itu, pada beberapa mobil sport keluaran terbaru juga dilengkapi dengan beberapa teknologi lain pada sektor mesin. Misalnya saja penambahan turbo, serta silinder dengan jumlah yang lebih banyak di mana semua itu sangat menunjang sekali terhadap power dan performa mobil.

Ban tipis dengan tapak lebar

Jika dibandingkan dengan mobil-mobil lain, mobil sport biasanya sangat mudah dikenali pada bagian sektor kaki-kaki seperti profil dan bentuk bannya. Pasalnya, sport car punya karakter ban yang tipis namun dengan tapak yang lebih lebar. Tak hanya itu, penggunaan velg di mobil ini biasanya juga mengusung velg dengan diameter lebih besar.

Dengan ban yang tipis, lebar, serta diameter lebih besar, tentu tak hanya menambah look dan kesan sporty di mobil ini. Akan tetapi, hal tersebut juga sudah sesuai dengan fungsinya di mana dengan profil dan karakter ban. Seperti demikian membuat mobil sangat stabil saat melaju dalam kecepatan tinggi ataupun rendah.

Driving position rendah

Apabila anda mengemudikan mobil sport, maka aura sporty-nya bisa lebih terasa karena salah satu karakteristiknya adalah memiliki driving position atau posisi mengemudi yang lebih rendah. Jika pun dilengkapi dengan seat high adjuster, meski disetting pada posisi paling tinggi sekali pun tetap terasa rendah.

Bagi sebagian orang, posisi duduk seperti demikian tentu saja sangat menyenangkan atau fun to drive karena tidak mudah pegal. Namun, beberapa yang lain mungkin akan merasa sulit mengemudikan sport car. Dengan posisi duduk yang rendah karena takut tidak dapat mengukur jarak kendaraan dengan keadaan sekitar di luar.

Hal ini berbanding terbalik jika dibandingkan dengan posisi mengemudi pada mobil SUV atau Jeep yang cenderung lebih tinggi sehingga memberikan visibilitas yang sangat baik. Namun, bukan berarti dengan driving position yang rendah di mobil sport membuatnya sulit dioperasikan. Apalagi, beberapa jenis sport car keluaran terbaru saat ini sudah didukung juga oleh berbagai fitur keselamatan mulai dari cruise control, lane keeping assist, dan masih banyak lagi.

Baca Juga : Tips Cermat Membeli Mobil MPV Bekas agar Puas

By idwnld8

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *