GlennStewart.net – Dalam dunia otomotif, nama MPV (Multi-purpose Vehicle) mungkin tidak pernah terdengar asing terutama bagi sebagian besar masyarakat. Apalagi, Karakteristik MPV adalah pilihan jenis mobil yang sangat diminati oleh semua kalangan karena memiliki banyak fungsi serta mengutamakan akomodasi yang lebih capable karena bisa mengangkut lebih banyak passengers atau penumpang.

Mobil MPV sendiri menjadi segmentasi kendaraan roda empat yang sangat ramai. Di mana para pabrikan pun masing-masing punya produk MPV unggulannya sendiri. Selain itu, mobil MPV sendiri khususnya yang beredar di Indonesia tentu terdiri dari beberapa banyak segmentasi. Setiap jenis segmentasi mobil MPV juga memiliki banyak perbedaan tak hanya dari harga atau kelengkapan fiturnya, tetapi juga mencakup beberapa perbedaan dalam hal lain.

Bagi para penggemar otomotif sendiri, mobil MPV seolah sudah menjadi jenis kendaraan roda empat yang wajib dimiliki sebelum hendak membeli mobil lain. Bukan tanpa alasan, tetapi MPV sebagai kendaraan keluarga pasti memberikan banyak manfaat mulai dari kapabilitasnya dalam mengangkut banyak penumpang, bagasi lega yang memuat banyak barang, serta durabilitas yang terbilang lumayan bagus.

Apalagi, beberapa orang yang mempunyai mobil MPV jenis tertentu biasanya  tidak hanya digunakan untuk perjalanan dalam kota yang banyak stop & go, tetapi beberapa orang juga menggunakan MPV untuk  perjalanan jarak jauh. Selain capable dan memiliki ketahanan yang bagus, mobil MPV juga cocok digunakan di berbagai medan beraspal tau sedikit tidak rata karena didukung dengan mesin yang proper serta irit bahan bakar.

Inilah Rangkaian Jenis-jenis Mobil MPV Berikut Karakteristik dan Beberapa Keunggulannya

Mobil MPV sendiri terbagi ke dalam beberapa jenis segmentasi yang masing-masingnya memiliki karakteristik, fungsi, serta keunggulan yang berbeda. Namun, fungsi utama dari mobil MPV tetap sama sebagai kendaraan keluarga yang didukung dengan kenyamanan serta ruang kabin yang lega. Namun, beberapa orang biasanya sudah mengenal beberapa jenis mobil MPV berdasarkan body atau eksteriornya yang memiliki kekhasan masing-masing.

Selain itu, mobil MPV juga menawarkan beberapa kelebihan yang tidak dimiliki oleh jenis-jenis kendaraan lain. Oleh karena itulah setiap jenis segmentasi kendaraan MPV selalu memiliki penggemarnya tersendiri. Adapun serangkaian jenis-jenis mobil MPV beserta karakteristik dan keunggulannya diantaranya seperti berikut:

LCGC MPV

Di urutan pertama jenis MPV yang pertama ada LCGC MPV atau Low Cost Green Car MPV. Sesuai dengan namanya, mobil MPV jenis yang satu ini mengedepankan keiritan bahan bakar atau efisiensi yang lebih baik. LCGC sendiri sebetulnya merupakan segmentasi jenis MPV terbaru sejak adanya regulasi tentang kendaraan hijau atau ramah lingkungan.

Tentu saja, LCGC MPV sendiri merupakan segmentasi MPV termurah. Meskipun minim fitur serta bodi yang sangat compact, tetapi mobil MPV ini juga mempunyai daya angkut hingga 7 penumpang dengan 3 baris. Ciri khas dan karakteristik lain dari LCGC MPV yaitu mengusung kapasitas mesin yang lebih kecil antara 1.000 – 1.200 cc.

Secara dimensi, mobil MPV LCGC sangat mudah dikenal dan bisa dibedakan dengan jenis MPV lain. Karena memiliki bodi yang lebih kecil dan dimensi lebih pendek. Tetapi, memang harus diakui bahwa kecanggihan teknologi juga membuat LCGC MPV saat ini sudah dibekali dengan fitur lumayan lengkap dan juga memberikan kenyamanan yang cukup baik sehingga mulai digemari. Meskipun demikian, mobil LCGC MPV tidak mengejar performa karena lebih berfokus pada efisiensi.

Low MPV (LMPV)

Low MPV merupakan jenis mobil MPV yang sudah tidak lagi berstatus sebagai kendaraan MPV dengan kasta terendah. Karena berada satu tingkat dari LCGC MPV saat ini. Sehingga Low MPV juga menjadi salah satu jenis mobil MPV terlaris di pasar otomotif yang menawarkan harga kompetitif serta mempertahankan desain yang elegan layaknya citra MPV.

Mobil  Low MPV atau LMPV juga mempunyai dimensi yang kompak meskipun tidak sekecil LCGC MPV. Sedangkan, pada sektor mesinnya, LMPV biasanya menggunakan mesin dengan kapasitas 1.300 – 1.500 cc yang terkenal memiliki durabilitas mesin cukup baik. Meskipun bodinya lumayan kompak, tetapi soal daya angkut atau akomodasi tidak perlu diragukan lagi.

Karena terbukti, beberapa jenis mobil Low MPV mampu mengangkut 7 – 8 orang penumpang dengan interior yang luas. Tak hanya dari akomodasi penumpang, mobil LMPV juga memiliki bagasi lumayan lega meski tidak semua. Sebagai salah satu jenis MPV termurah, tentu saja mobil Low MPV ini mempunyai fitur standar. Tetapi untuk beberapa trim tertingginya sudah mengusung fitur lengkap dan mumpuni mendekati fitur yang ada di mobil medium MPV.

Medium MPV

Jenis mobil MPV yang berikutnya ada medium MPV atau MPV kelas menengah. Mobil medium MPV kelasnya di atas LMPV sehingga mempunyai harga yang lebih mahal karena didukung dengan fitur lebih lengkap. Bahkan, mobil medium MPV khususnya yang keluaran terbaru sudah mengusung teknologi maupun fitur safety yang sangat lengkap bernama ADAS (Advanced Driver Assistance Systems).

Selain itu, pada bagian desain eksterior, mobil medium MPV juga mempunyai desain yang lebih elegan dibanding LMPV. Ada pula beberapa jenis medium MPV yang mengusung desain boxy dengan ruang kabin lebih lega serta minim blind spot. Pada sektor mesin, biasanya untuk medium tidak berbeda jauh dengan LMPV yang secara umum banyak yang menggunakan mesin dengan kapasitas 1.500 cc. Tapi, ada pula yang di atas 1.500 cc ataupun dengan penambahan teknologi canggih pada sektor mesinnya. Yang membuat mobil  lebih berperforma dan memiliki efisiensi yang sangat bagus.

Premium MPV (Luxury MPV)

Adapun jenis MPV lain lain yang juga beredar di pasar otomotif adalah premium MPV atau Luxury MPV. Premium MPV sendiri seperti mana namanya adalah kasta tertinggi dan kelas MPV. Mobil ini menyuguhkan desain yang sangat elegan dan biasanya memiliki dimensi lebih besar jika dibandingkan dengan beberapa jenis MPV Lain di bawahnya.

Pada bagian interior, mobil premium MPV menawarkan interior yang berkelas VIP. Sehingga kesan mewah bisa lebih anda rasakan ketika masuk ke dalam ruang kabinnya. Tapi memang, dibandingkan dengan jenis-jenis MPV lain, mobil premium MPV menyajikan kenyamanan di baris kedua atau tengah yang biasanya para pemilik mobil ini menggunakan jasa supir pribadi.

Sebagai MPV kelas atas, tentu saja mobil premium MPV sudah didukung dengan fitur-fitur canggih yang sangat lengkap dengan mengutamakan kenyamanan dan sisi safety. Tidak heran jika sebagian besar mobil jenis luxury MPV dibanderol dengan harga yang mahal.

Di bagian sektor mesin, mobil premium MPV sebetulnya juga mengusung kapasitas mesin 1.500 cc ke atas tetapi. Dengan settingan  yang berbeda guna menunjang performanya. Ciri khas lain dari premium MPV adalah ada pada konfigurasi tempat duduknya. Khususnya di bagian tengah yang sudah menganut jok captain seat sehingga lebih nyaman.

By idwnld8