GlennStewart.net – Selain bentuk atau desain bodi, sport car juga dibedakan dengan mobil-mobil jenis lain dalam hal performanya. Hampir sebagian besar jenis mobil sport disokong dengan kapasitas mesin lebih besar. Sehingga membuat tenaganya lebih superior dan juga memiliki performa lebih tinggi ketimbang jenis-jenis mobil produksi masal lainnya.
Namun, setiap jenis mobil apapun tentunya mempunyai konfigurasi mesin masing-masing yang tentu berbeda. Terlebih pada mobil, konfigurasi mesinnya sangat berbeda dengan beberapa jenis mobil lain sehingga menjadi ciri khasnya tersendiri. Meskipun ada pula di beberapa mobil yang menggunakan konfigurasi mesin sama seperti mobil-mobil lain meskipun berbeda dalam hal settingannya.
Biasanya, para pabrikan otomotif mengusung konfigurasi mesin untuk sport car secara khusus dan riset mesinnya yang memang diperuntukkan untuk mobil tersebut. Makanya, tidak heran jika beberapa sport car memiliki bandrol harga yang lebih mahal karena untuk riset mesin sendiri memerlukan biaya yang tidak sedikit.
Tak hanya menambah performa, biasanya konfigurasi berbeda dalam mobil sport juga membuatnya sangat istimewa, termasuk juga bisa meningkatkan efisiensi. Selain itu, mesin pada sport car pastinya sudah disesuaikan sedemikian rupa dengan fungsi mobil, tujuan, maupun kebutuhannya saat digunakan oleh para pengemudinya.
Jenis-jenis Konfigurasi Mesin pada Mobil Sport yang Perlu Diketahui
Konfigurasi mesin pada setiap jenis mobil atau sport car tentu saja sangat bervariatif. Meskipun setiap pabrikan kendaraan roda empat menciptakan mobil yang sama dengan segmentasi sport car, bukan berarti settingan mesinnya selalu sama. Bahkan, ada mobil sport yang dirancang untuk kehematan berkendara namun tetap memprioritaskan performa. Namun ada pula mobil yang memang dirancang mempunyai performa tinggi yang “pure” atau murni tanpa mementingkan efisiensi.
Mengingat banyaknya pilihan model sport car dengan berbagai jenis mesin yang berbeda. Tentulah anda yang ingin memiliki sport car juga perlu selektif dalam memilihnya yang harus disesuaikan dengan kebutuhan maupun tujuan anda masing-masing. Untuk lebih detailnya, simak berbagai jenis konfigurasi mesin pada mobil yang perlu anda ketahui seperti di bawah ini.
Mesin V4
Untuk jenis konfigurasi mesin pertama yang biasanya juga terdapat pada mobil sport adalah mesin V4. Sesuai dengan namanya, V4 adalah mesin 4 silinder di mana konfigurasi mesin seperti demikian sebetulnya sangat lumrah pada kebanyakan jenis-jenis mobil lain termasuk MPV, SUV, sedan, ataupun city car.
Namun, konfigurasi mesin V4 pada sport car biasanya selalu berbeda dengan kebanyakan jenis mobil lain. Meski beberapa jenis mobil sport ada yang menggunakan mesin V4. Bukan berarti performanya sama dengan mobil masal lain sebab sudah dilengkapi dengan beberapa teknologi atau fitur yang canggih seperti penambahan turbo, twin turbo, atau bahkan supercharged.
Mesin V6
Mesin V6 memang selalu banyak diadopsi pada beberapa jenis mobil sport, terutama untuk mobil keluaran terbaru. Mobil yang bermesin V6, artinya memiliki mesin dengan 6 silinder. Meskipun akselerasi sport car dengan mesin V6 ini sedikit lebih lambat dibanding mesin V4, tetapi top speed mobil V6 biasanya lebih tinggi dan memiliki kelebihan pada putaran mesin atasnya sehingga gampang meraih top speed.
Tidak hanya itu, hal yang paling istimewa dan menjadi salah satu keunggulan dari mobil bermesin V6 ialah mesinnya yang sangat halus. Tidak heran jika sport car dengan konfigurasi mesin V6 suara mesinnya tidak masuk sampai ke dalam kabin mobil. Makanya, tidak mengherankan jika kebanyakan mobil dengan mesin 6 silinder atau V6 sangat nyaman.
Mesin V8
Sebagai mobil yang berperforma tinggi, sport car biasanya selalu identik dengan mesin V8 meski tidak semuanya. Bahkan, mesin V8 terkenal dengan performanya yang sangat tinggi, di mana mobil V8 sudah sangat identik dengan kecepatan, kekuatan, serta akselerasi. Mesin V8 sendiri bukanlah sebuah inovasi terbaru, karena mesin ini sudah diperkenalkan sejak lama pertama kali pada abad ke-20.
Berdasarkan namanya, mesin V8 sendiri ialah konfigurasi mesin yang memiliki 8 silinder. Makanya, bilamana mobil sport yang mengusung mesin V8 ini mampu memberikan daya dorong yang ekstra dengan suara yang penuh karakter. Tidak hanya akselerasi, mobil dengan mesin V8 biasanya juga sangat unggul dalam hal top speed karena memiliki putaran mesin atas yang sangat bagus.
Beberapa pabrikan otomotif juga menghadirkan banyak model sport car dengan mengusung mesin 8 silinder. Contoh mobil V8 antara lain seperti Ford Mustang GT, Chevrolet Camaro SS, Lexus IF S, Dodge Challenger, dan lain sebagainya.
Mesin V10
Berikutnya ada mobil sport dengan konfigurasi mesin V10 yang pastinya lebih superior dari V8. Bahkan soal akselerasi, mobil dengan mesin V10 atau yang mempunyai 10 silinder lebih bagus dan cepat di putaran mesin bawahnya dibanding mobil bermesin V12, meskipun kalah dalam hal top speed atau putaran mesin atasnya.
Bukan hanya soal performa atau kecepatannya saja yang superior. Ciri khas dan karakteristik dari mobil bermesin V10 ialah memiliki suara mesin yang sangat melengking dan sangat istimewa bagi yang mendengarnya. Salah satu contoh mobil bermesin V10 yang dinobatkan sebagai sport car dengan suara mesin terindah adalah Lexus LFA. Di mana Lexus bekerja sama dengan Yamaha untuk merancang mesin V10 mobil LFA sehingga menghasilkan suara yang sangat bagus.
Mesin V12
Di antara semua jenis konfigurasi mesin pada sport car, mesin V12 menjadi yang paling superior dan mempunyai performa paling tinggi. Biasanya, mesin V12 dirancang untuk mobil yang memang memiliki kapasitas mesin lebih besar. Tidak heran jika performa, tenaga, serta horsepower mobil V12 ini lebih besar dibanding jenis-jenis sport car lainnya.
Tak hanya itu, mesin V12 sendiri memiliki karakter suara mesin yang sangat gahar. Dibandingkan dengan jenis sport car lain, mobil sport bermesin 12 silinder pastinya dibandrol lebih mahal. Dikarena mempunyai spesifikasi dan teknologi mesin yang sudah sangat canggih. Namun memang, kekurangan pada mobil dengan mesin V12 ini adalah tidak nyaman saat melaju di kecepatan yang rendah, bahkan riskan mengalami overheat terlebih pada saat berada di kemacetan.
Dalam hal akselerasi, mobil V12 memang berakselerasi tidak sebagus mobil dengan mesin V10. Tetapi, mobil sport 12 silinder mampu meraih top speed lebih tinggi dengan nafasnya yang lebih panjang. Beberapa jenis mobil yang umumnya lebih banyak mengusung mesin V12 pada setiap mode sport car terbaiknya antara lain seperti Maserati, Lamborghini, Ferrari, dan lain sebagainya.
Demikian informasi terkait dengan jenis-jenis konfigurasi mesin pada mobil. Dengan banyaknya varian mesin yang dihadirkan membuat kelas sport car dalam dunia otomotif semakin menarik dan memberikan pilihan yang dapat disesuaikan bagi siapapun yang ingin memiliki mobil sport.
Baca Juga : Tips Perawatan Mobil MPV agar Maksimal dan Awet